Organisasi
kehidupan dimulai dari yang paling kecil yaitu sel. Felix Durjadin memperhatikan
sel yang hidup dan menemukan cairan yang berada tepat ada di dalam sel yang
dapat disebut denganprotoplasma.
Pada akhirnya terbentuk kumpulan-kumpulan dari sel, jaringan, organ, system
organ, dan organisme untuk mencapai tujuan yang sama yaitu membentuk
suatu kehidupan. Dalam sistem-sistem tersebut, tidak
ada yang bekerja sendiri-sendiri. Tetapi mereka saling bekerja sama sehingga
membentuk proses kehidupan dalam organisme. Sistem
organisasi kehidupan merupakan suatu perangkat elemen-elemen kehidupan dari
struktur yang terkecil sampai yang terbesar berupa sel, jaringan, organ,
syistem organ dan organisme yang masing-masing mempunyai tugas dan fungsinya tersendiri
untuk menumpang kehidupan. Elemen-elemen tersebut saling berhubungan dan saling
mendukung satu-sama lain, jika satu elemen tidak berfungsi maka akan
mempengaruhi fungsi elemen yang lain, sehingga membentuk suatu sistem.Berdasarkan tingkat organisasi
kehidupan, objek Biologi merupakan kehidupan pada tingkatan-tingkatan yang
berurutan dari yang paling sederhan hingga paling kompleks. Tingkatan tersebut
sebagai berikut:
1.Tingkat
Molukul
Molekul
merupakan partikel-partikel penyusun sel makhluk hidup. Contohnya, membran sel plasma yang tersusun atas molekul-molekul
protein, fosfolipid, kolesterol, air, karbohidrat, dan ion-ion lain. Adanya
molekul tersebut, memungkinkan membran plasma menjalankan fungsinya sebagai
bagian luar sel yang memisahkan sel dengan lingkungan sekitarnya.
2.Tingkat
Sel
Sel
merupakan unit terkecil makhluk hidup.
Berdasarkan jumlah sel penyusunnya, kita mengenal mahluk hidup dapat dibagi
menjadi 2 jenis, yaitu mahluk hidup uniseluler (terdiri dari satu sel) dan
mahluk hidup multiseluler (terdiri dari banyak sel). Beberapa contoh mahluk
hidup uniseluler misalnya protozoa, bakteri, dan alga. Mereka melangsungkan
metabolisme tubuhnya di dalam satu buah sel saja. Sedangkan makhluk hidup
multiseluler, seperti tumbuhan dan hewan disusun oleh banyak sel yang
masing-masing mempunyai bentuk dan fungsi yang berbeda-beda.
3.Tingkat
Jaringan
Jaringan
merupakan sekumpulan sel yang mempunyai bentuk dan fungsi yang sama. Contoh mahluk hidup yang berada dalam tingkat
organisasi kehidupan jaringan misalnya Porifera dan Coelenterata. Keduanya
mempunyai lapisan sel pembentuk tubuh (diploblastik), yaitu lapisan terluar
(ektoderm) dan lapisan terdalam (endoderm).
4.Tingkat
Organ
Organ
adalah kumpulan jaringan yang menjalankan fungsi tertentu dalam tubuh. Contoh organ adalah kulit, jantung, ginjal, dan mata.Organ kulit tersebut oleh
beberapa jaringan, yaitu jaringan epitel, jaringan otot, jaringan darah, dan
jaringan saraf. Keseluruhan jaringan tersebut bekerja sama menjalankan peran
dan fungsinya, seperti melindungi tubuh dari berbagai faktor fisis dan menjadi
pertahanan tubuh dari mikroorganisme penyebab penyakit (patogen).
5.Tingkat
Sistem Organ
Sistem
Organ adalah kumpulan organ yang
menjalankan fungsi tertentu dalam tubuh. contoh sistem pernafasan, peredaran darah, dan pencernaan.
6.Tingkat
Individu
Individu
adalah organisme tunggal. Contoh organisasi
kehidupan tingkat individu adalah seekor kucing, seekor ular, dan seorang
manusia.
7.Tingkat
Populasi
Populasi
adalah sekumpulan individu sejenis yang menempati suatu daerah pada waktu
tertentu. contoh organisasi tingkat
populasi adalah sekumpulan banteng.
8.Tingkat
Komunitas
Komunitas
adalah kumpulan populasi dari berbagai spesies yang saling berinteraksi dalam
suatu habitat. Contohnya, komunitas sungai
terdapat populasi katak, populasi udang, dan populasi plankton.
9.Tingkat
Ekosistem
Ekosistem
adalah interaksi antara populasi-populasi penyusun komunitas dengan lingkungan
abiotiknya. Contohnya, hewan yang memerlukan air
untuk minum. Air merupakan salah satu komponen abiotik.
10. Tingkat Bioma
Bioma
adalah sekelompok hewan dan tumbuhan yang tinggal di suatu lokasi geografis
tertentu. Contohnya bioma gurun, bioma taiga,
bioma hutan hujan tropis, dan bioma tundra.
11.Tingkat biosfer
Biosfer adalah berbagai macam
ekosistem yang ada di dunia. contoh : bumi.
2 Komentar
👍👍👍👍
BalasHapus👍👍
BalasHapus